Posted by : FITRIANAH Kamis, 06 Agustus 2020

MATERI AJAR

HARI JUM’AT 07 AGUSTUS 2020

 

 

TEMA 1. SELAMATKAN MAKHLUK HIDUP

SUBTEMA  3. AYO, SELAMATKAN MAKHLUK HIDUP

PEM BELAJARAN 3 dan 4

MUATAN (IPS, SBdP, PKN)

 

 

RINGKASAN MATERI

 

ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

(Flora dan Fauna endemik Negara Asia Tenggara)

1.    Indonesia:

Rafflesia arnoldii adalah tanaman yang merupakan bunga nasional Indonesia.Tumbuhan ini memiliki bunga yang sangat besar, dengan diameter 50 cm hingga 1 meter, tinggi hingga 50 cm dan berat dapat mencapai 11 kg. Bunga Rafflesia ini adalah bunga terbesar dari tumbuhan manapun. Bunga ini memiliki bau sangat busuk, yang digunakan untuk memancing serangga agar masuk ke bunga ini dan membantu penyerbukan. Orangutan Sumatera (Pongo abelii) adalah satu dari dua spesies orangutan. Spesies ini hanya ditemukan di pulau Sumatera di Indonesia. Habitat spesies ini tersisa di Taman Nasional Gunung Leuser, Bukit Barisan Selatan dan Kerinci Seblat. Orangutan sumatera sangat terancam punah, dengan populasi hanya 14 ribu ekor tersisa.


Asal - Usul Nama & Fakta Bunga Raflesia Arnoldii ~ ASAL USULTeks Deskritif orang utan Sumatra/Pongo abelii, (Full Deskripsi ...


2.    Malaysia

Bunga sepatu (Hibiscus rosa-sinensis) atau yang disebut Bunga Raya di Malaysia adalah tanaman berbunga di suku Hibisceae dari keluarga Malvaceae, yang berasal dari Asia Timur. Bunga ini adalah bunga nasional Malaysia dan dikenal sebagai Ratu Bunga Tropis dan dipercaya menunjukkan kedamaian dan keberanian. Harimau Malaya (Panthera tigris jacksoni) adalah subspesies harimau yang mendiami bagian selatan dan tengah Semenanjung Melayu, dan tergolong Terancam Punah pada

tahun 2015, karena populasi diperkirakan kira-kira 250 sampai 340 ekor harimau dewasa.


Bunga Sepatu Percepat Sembuhnya Luka - Harian MerapiHarimau malaya - Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

3.    Singapura

Singapura adalah negara kota yang luasnya sempit, sehingga tidak banyak hewan dan tumbuhan liar yang terdapat di negara ini. Fauna Singapura termasuk fauna Asiatik, sesuai dengan letaknya yang di lepas pantai Semenanjung Malaya. Hewan asli yang masih sering dilihat asli misalnya adalah kadal air malaya (Varanus salvator).Bunga nasional negara ini adalah anggrek hibrida, Vanda Miss Joaquim.


Benarkah Kadal Air Malaysia Kalahkan KomodoVanda Miss Joaquim, National Orchid Garden, Singapore | Flickr

4.    Brunei Darussalam

Bekantan atau kera hidung panjang (Nasalis larvatus) adalah primata yang memiliki ciri khas hidungnya yang panjang dan perut yang besar. Hewan ini hanya di temukan di Kalimantan.Bunga nasional Brunai adalah bunga simpur (Dillenia beccariana). Bunga berwarna kuning putih ini banyak tumbuh di hutan Brunei.


Bekantan, Si Hidung Besar Nan Mempesona | Indonesia.go.idbank programmer: ดอกไม้ประจำชาติอาเชียน flower of ASEAN ( AEC )

5.    Myanmar

Anggrek Thazin (Bulbophyllum auricomum) adalah bunga penting dalam budaya Myanmar dan dianggap sebagai bunga para raja. Anggrek ini berwarna putih dan tumbuh di dataran rendah. Merak hijau (Pavo muticus) memiliki ciri khas ekor pada merak jantan yang berbulu besar dan terang yang digunakan untuk menariklawan jenis. Merak hijau hidup di hutan dan padang rumput di Myanmar dan terdiri dari dua subspecies yang dipisahkan oleh sungai Irawadi, Pavo muticus imperator di timur dan Pavo miticus specifer di barat.


WSBEorchids | The Home of the Writhlington Orchid ProjectComparison of species - pavo-muticus.com

6.    Vietnam 

Saola (Pseudoryx nghetinhensis) adalah mamaloia yang endemik dari Vietnam. Hewan ini berupa kerabat sapi hutan, tapi lebih mirip kambing, dengan warna kulit coklat. Bunga teratai (Nelumbo nucifera) telah dianggap sebagai bunga nasional Vietnam. Lotus melambangkan keindahan, komitmen, kesehatan, kehormatan dan pengetahuan. Bunga teratai tumbuh dari kolam berlumpur tapi benih mereka tumbuh kearah arah cahaya matahari, yang mewakili kemurnian semangat.


Apa yang Anda ketahui terkait dengan hewan Saola? - Pecinta Alam ...5 Filosofi Bunga Teratai Agar Kamu Hidup Baik di Lingkungan Buruk

7.    Thailand:

Gajah Asia atau Elephas maximus adalah satu-satunya spesies hidup dari genus Elephas dan didistribusikan di Asia Tenggara dari India dan Nepal di barat ke Kalimantan di timur. Gajah ini dianggap sebagai simbol Thailand dan merupakan binatang penting dalam budaya negara ini. Bunga Ratchaphruek atau golden shower (Cassia fistula) adalah bunga nasional Thailand.  Spesies ini berasal dari benua India dan wilayah sekitarnya di Asia Tenggara, termasuk Thailand. Bunga ini memiliki ciri khas bunga kuning yang beruntai panjang.

Serupa Tapi Tak Sama, Ini 5 Perbedaan Gajah Afrika dan Gajah AsiaGambar : pohon, alam, cabang, mekar, pertumbuhan, menanam, Banyak ...


SENI BUDAYA DAN PRAKRYA

Membuat Pameran Karya Seni Patung

Pameran adalah pertunjukan untuk hasil karya berupa barang produksi perorangan atau kelompok. Pameran hasil karya bertujuan untuk memperkenalkan karya tersebut kepada orang lain. Dengan adanya pameran, kita juga dapat menghargai hasil karya orang lain. Selain itu, pameran juga sebagai media informasi untuk orang lain. Pameran dapat dilakukan di kelas atau di sekolah. Biasanya karya yang dipamerkan adalah hasil karya siswa. Berikut manfaat adanya pameran di sekolah.

1.       Menambah pengetahuan tentang estetika dari sebuah seni

2.       Penyampaian ide, saran, atau kritik yang objektif.

3.       Terdapat persaingan antarsiswa untuk berkarya lebih baik lagi.

4.       Melatih siswa untuk bertanggung jawab dan bekerja sama.

5.       Sebagai bukti informatif sekaligus laporan kepada orang tua tentang hasil belajar siswa.

 

Untuk membuat pameran karya seni tersebut, diperlukan beberapa tahap agar pameran juga berjalan dengan lancar.

1.       Menyiapkan ruang pameran

Ruang pameran yang akan dipakai perlu dibersihkan dan ditata agar rapi. Penataan ruang seperti mengatur meja dan kursi agar rapi dan memberi kenyamanan untuk pengunjung. Buatlah denah pameran. Gunanya untuk menuntun pengunjung pameran. Letakkan denah di bagian depan pintu masuk pameran. Buatlah dekorasi ruangan agar terlihat lebih menarik.

2.       Menyusun hasil karya patung

Susunlah meja-meja agar tampak rapi. Kelompokkan hasil karya patung berdasarkan Dahan yang digunakan dan mewarnainya. Hasil karya diberi keterangan nama pembuat dan kelasnya.


PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN

Penerapan Sila-Sila Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

Penerapan sila-sila Pancasila tidak hanya berkaitan dengan sesama manusia, tetapi juga kepada semua makhluk hidup, misalnya hewan dan tumbuhan. Sebelumnya, kamu telah mengenali berbagai sila Pancasila yang berkaitan dengan sikap peduli terhadap hewan. Kali ini, kamu akan mengenal berbagai sila Pancasila yang berkaitan dengan sikap peduli terhadap tumbuhan. Berikut beberapa penerapan sila-sila Pancasila tersebut.

1.       Bersyukur kepada Tuhan atas karunia-Nya sehingga kita dapat memanfaatkan berbagai tumbuhan.

2.       Merawat tumbuhan dengan baik.

3.       Bangga terhadap berbagai tumbuhan langka yang ada di Indonesia.

4.       Bersama-sama menjaga kelestarian tumbuhan di sekitar kita.


TUGAS KI 4

PILIH SALAH SATU TUGAS YANG PALING MUDAH KALIAN KERJAKAN !!!!

1. MEMBUAT POSTER TENTANG PERLINDUNGA TERHADAP HEWAN
Cara Membuat Poster Hewan Langka | Selamatkan Orangutan Dari ...

2. MEMBUAT KARYA SENI PATUNG DARI PLASTISIN ATAU SEJENISNYA

3. MEMBUAT KARYA SENI PATUNG DARI SABUN MANDI BATANG


NB : CARA PELAPORAN TUGAS
1. TUGAS DIKUMPUL PALING LAMBAT HARI SABTU TANGGAL 08 AGUSTUS 2020 PUKUL 23:59 WIB
2. SILAHKAN ANANDA-ANANDA PHOTO BERSAMA HASIL KARYA YANG SUDAH DIBUAT (POSISI BERDIRI DAN MEMEGANG HASIL KARYA) KEMUDIAN KIRIM KE GROUP KELAS MASING-MASING


Untuk absensi silahkan klik link dibawah ini


ABSENSI

{ 2 komentar... read them below or Comment }

- Copyright © FITRIANAH - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -